KUA Kecamatan Bojong Kabupaten Pekalongan adalah Unit Pelaksana Teknis Kementerian Agama yang bertugas melaksanakan sebagian tugas dan fungsi Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan di bidang urusan agama Islam di tingkat kecamatan.
Visi & Misi Kua Bojong
Visi
Terwujudnya masyarakat Bojong yang bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan mewujudkan kehidupan damai antar agama dan golongan (Ukhuwah Addiniyah dan Basyariyah).
Misi
Meningkatkan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa disertai kedewasaan beragama dan berbudaya.
Membangun keluarga sejahtera berdasarkan nilai-nilai agama dan perundang-undangan negara.
Mencerdaskan kehidupan berbangsa dan bernegara menuju masyarakat adil dan sejahtera.
Meningkatkan kebersamaan dan menjaga dari serangan yang dapat menimbulkan disintegrasi bangsa dan negara.
Nilai-Nilai KUA Bojong
Amanah
Menjaga kepercayaan masyarakat dengan pelayanan terbaik
Pelayanan Prima
Mengutamakan kepuasan dan kemudahan masyarakat
Profesional
Bekerja sesuai standar dan prosedur yang berlaku
Religius
Menjunjung tinggi nilai-nilai keagamaan Islam
Inklusif
Melayani semua lapisan masyarakat tanpa diskriminasi
Berkualitas
Memberikan layanan berkualitas tinggi dan berkesinambungan
Struktur Organisasi KUA Bojong
Lokasi & Kontak KUA Bojong
Alamat Kantor
JL Raya Rejosari, Bojong, Kalipancur, Kecamatan Bojong, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah 51156, Indonesia